"Maaf, Serbia!"

PRETORIA - Gelandang Zdravko Kuzmanovic berharap rekan-rekan setimnya mampu memaafkan dirinya setelah 'mengantarkan' Ghana meraih kemenangan tipis 1-0 atas Serbia, Minggu malam.

Kesulitan menembus tembok pertahanan Ghana hingga menit-menit terakhir laga, Serbia akhirnya kebobolan di penghujung laga. Handball yang dilakukan Kuzmanovic di area penalti langsung membuat wasit menunjuk titik 12 pas. Asamoah Gyan menjadi penentu kemenangan Black Stars.

Kuzmanovic tidak ingin banyak beralasan. Punggawa VfB Stuttgart sadar benar, kekalahan Serbia memang murni akibat blunder yang dia lakukan.

"Saya harap, teman-teman bisa memaafkan saya," ungkap Kuzmanovic seperti dikutip Soccerway, Senin (14/6/2010).

"Saya tidak berbicara dengan mereka, saya hanya memikirkan (kekalahan ini). Saya sangat sedih atas kejadian ini," lanjut gelandang 22 tahun.

"Saya melakukan kesalahan, itu bukan sesuatu yang sengaja saya lakukan. Saya mencoba menyambut bola dengan kepala, tapi bola malah mengenai tangan. Itu kesalahan saya dan satu-satunya yang bisa saya katakan kepada tim adalah: 'Maaf,'" imbuhnya.

"Kami layak mendapatkan setidaknya satu poin untuk hasil imbang. Tapi, akibat kesalahan saya, kini kami tak punya poin," tambah Kuzmanovic lagi.

"Serbia harus menghindari hal itu. Dalam Piala Dunia, semua poin sangat penting. Kami kalah dan ini benar-benar berat untuk saya," tutupnya.okezone

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes