Pimpinan Tim Pengawas Bergilir Dikritik, DPR Gelar Rapim Rabu

Kepemimpinan Tim Pengawas Century yang digilir mendapat kritikan. Oleh karena itu DPR akan menggelar rapat pimpinan pada Rabu 28 April besok.

"Kami putuskan untuk membawa kritik tersebut pada rapim yang akan diadakan besok," ujar Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso dalam jumpa pers di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (26/4/2010).

Menurut Priyo, untuk saat ini Tim Pengawas tetap dipimpin oleh pimpinan secara bergilir. Pada bulan pertama dipimpin Priyo Budi Santoso, bulan kedua Paramono Anung, bulan ketiga Marzuki Alie, bulan keempat Anis Matta dam bulan kelima Taufik Kurniawan.

Priyo menjelaskan, berdasarkan tata tertib DPR, Tim Pengawas akan dipimpin oleh salah satu pimpinan DPR. Namun berdasar rapat pimpinan sebelumnya, pimpinan DPR memutuskan untuk memimpin Tim Pengawas secara bergilir.

Paripurna mengumunkan 30 anggota Tim Pengawas dari berbagai fraksi-fraksi. Menurut Priyo, 3 tugas utama Tim yakni pertama, mengawasi pelaksanaan rekomendasi angket Pansus Century dan agar pihak-pihak yang terindikasi melakukan tindak pidana korupsi perbankan segera ditidaklanjuti oleh yang berwenang.

Kedua, untuk meneliti carut-marutnya aliran dana Century. Ketiga melakukan proses pemulihan aset.detik

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes