Byson di India Lebih Berotot

Di Indonesia, Yamaha masih menunda kehadiran Byson. Namun di India sana, Byson kini hadir lebih berotot.

Byson yang di India dikenal dengan FZ16 dipermak penampilannya lewat warna-warna striping yang baru dan desain grafis yang baru.

Selain FZ16, Yamaha juga mengenalkan tampilan anyar dari motor premium FZ-S.

Yamaha menyebut kedua gaya baru si street fighter FZ16 dan FZ-S sebagai Stylish Macho. Upaya ini dilakukan Yamaha untuk menggaet kaum muda dan memuaskan sekitar 100.000 pengguna kedua motor.

Director and Chief Sales Officer India Yamaha Motor Koji Arai seperti dikutip situs resmi Yamaha India, Kamis (29/4/2010) menuturkan penyegaran FZ16 dan FZ-S untuk memperkuat Yamaha di segmen pasar motor 150 cc ke atas yang sangat ketat di India.

Yamaha bertekad menaikkan pangsa pasar dari 12 persen hingga 20 persen pada akhir tahun untuk motor sport.

"Kami tetap menyimpan esensi motor-motor seri FZ secara utuh, sementara di satu sisi mengubah sisi estetika ini untuk menegaskan kesan maskulin motor. Desain grafis yang baru akan membuat citra street fighter ke tahap yang lebih tinggi," ujarnya.

Berkat citra macho-nya itu, sekitar 85.000 unit FZ16 dan FZ-S sudah laku terjual di India pada 2009. Ini berarti hampir 40 persen dari keseluruhan penjualan Yamaha di India.

Sementara itu FZ-S akan tersedia warna-warna seperti Black Cyber Green, Silver Tech dan Sport Electric Blue. Sedangkan FZ16 tersedia dalam warna Lava Red dan Midnight Black.

Kedua street fighter ini mengusung mesin 153 cc air-cooled, 4-stroke, single-cylinder dengan torsi tinggi (14 Nm @ 6.000 RPM) untuk nuansa berkendara di kota yang aktif dan agresif.

Harga FZ series ini India dibanderol mulai 65.000 rupee (Rp 13 juta) untuk FZ16 dan 67.000 rupee (Rp 13,5 juta) untuk FZ-S.detik

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes