VIDEO: FENOMENA IMAN PATUNG YESUS DARI BITUNG

Manado, Cybersulut.com - Berita mengenai fenomena iman yang terjadi di Bitung ternyata mendapat respon yang luar biasa dari pembaca Cybersulut. Reportase langsung dari rumah pembuat patung tersebut sampai dengan Sabtu (08/09/2012) dinihari sudah diakses hampir seratus ribu kali.

Apa yang dilakukan oleh Jemri Resso (29) warga Perumahan Mutiara, Kecamatan Matuari, Kota Bitung tersebut bagi banyak kalangan dianggap sebagai sebuah mujizat. Berbagai diskusi pun terjadi di jejaring sosial atas pemberitaan tersebut.

"Ini sebuah hal yang sangat luar biasa dimana Tuhan datang dan melayat umat yang dipilihnya, Ia tidak melihat agama apapun,  tetapi Ia melihat dari hati orang tersebut mau menerima Dia atau tidak. Haleluyah terpuji dan dimuliakan Tuhan," demikian ditulis oleh Yuswar Tel dari Universitas Darma Agung Medan melalui account facebooknya.

Keseharian Jemri Resso merupakan pekerja serabutan. Lewat sebuah mimpi, Jemri yang penganut agama non-Kristen ini diminta untuk membuatkan sebuah patung. Ditengah ibadah puasa yang dijalaninya pada Agustus lalu, Jemri mengerjakan patung seperti yang diberi petunjuk oleh sosok dalam mimpinya tersebut.

Patung-Yesus-3.jpg

Setelah 17 hari lamanya dia bekerja, Jemri bersama kedua orang tuanya terkejut melihat hasil akhir dari patung tersebut, yang ternyata mirip dengan sosok Yesus Kristus. Atas fenomena tersebut, rumah Jemri yang terletak di Perumahan Mutiara Sagerat Bitung tersebut diserbu warga yang penasaran melihatnya.

Kini patung Yesus karya Jemri tersebut sudah diserahkannya ke Jemaat GMIM Musafir Sagerat. "Biar mereka yang mengurusnya. Gereja lebih tepat untuk mengurus patung tersebut," kata Jemri ketika diwawancara Cybersulut pada Selasa (04/09) ketika menyerahkan patung tersebutnya.

Berita lengkap mengenai fenomena iman tersebut dapat dibaca pada link ini: http://cybersulut.com/8969404. Atas permintaan banyak pembaca, Cybersulut mengupload video patung Yesus tersebut yang sempat direkam ketika patung tersebut dipindahkan ke Gereja GMIM Musafir Sagerat Bitung. (rb/HK) .ref : Cybersulut.com

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes