Wisata Kuliner Gong-gong dari Bintan - Kepulauan Riau

Wisata Kuliner di Melayu Square terdapat di Tanjung Pinang. “ Ya.... Kota Tanjung Pinang adalah kota kelahiran saya, dimana saya dilahirkan 32 tahun yang lalu , dibesarkan hingga saya bisa menamatkan sekolah dari tingkat SD, SMP, SMA semua saya selesaikan dikota ini...kota yang penuh cinta, asri dan indah. Karna itu dinamankan Tanjung Pinang kota bestari...meskipun dulu kota ini tidak termasuk kota ramai tapi untuk sekarang tidak kalah bagusnya dengan kota-kota besar lainnya.

Untuk itu, para sahabat pembaca dan tercinta...jangan segan dan sungkan apalagi ragu-ragu untuk menginjakkan kaki ke kotaku. Karna ada banyak yang bisa saya suguhkan sebagai referensi bila sahabat ingin berkunjung , mulai dari tempat sejarah, wisata, sekolah, perkuliahan, perpustakaan, kesenian rakyat sampai taman bermain semua ada disini. Apalagi dengan para sahabat yang suka akan makanan , tempat yang bagus selain restoran mewah dan rumah makan kecil sahabat bisa wisata kuliner di Melayu Square.

Wisata Kuliner di Melayu Square sahabat akan menemukan makanan seafood dengan nama gong-gong, ( terus terang saya tidak suka meskipun asli riau ), tapi beda sama suami saya aslinya jawa tapi suka banget sama makanan laut terutama gong-gong dan kepiting. Disamping gong-gong dan kepiting terdapat juga otak-otak ikan atau cumi , jajanan kue-kue, Pisang goreng coklat / keju, kacang dan jagung rebus dan banyak makanan lainnya. Untuk itu bagi sahabat yang ingin mengunjungi kota Tanjung Pinang jangan lewatkan wisata kuliner di melayu square dengan lokasi yang stategis, dipinggir laut sambil menikmati matahari terbenam dan tidak khawatir bila membawa anak-anak.

Tampak kejauhan Pinggir Laut Kota Tanjung Pinang (Tugu Fisabillilah berdekatan dengan Melayu Square)

Lokasi Melayu Square Tanjung Pinang terletak di Pinggir Laut

Kepiting asam manis ala Melayu Square

Gong-gong rebus dengan cocolan sambal ala Melayu Square


Tempat bermain anak dan bersantai ( lokasi depan Melayu Square )

Saya rasa cukup sampai sini aja Wisata Kuliner di Melayu Square meskipun masih banyak hal yang ingin saya sampaikan tapi lain waktu saya bisa menyuguhkan lebih komplet lagi. Selamat membuat rencana.

Sepertinya 4 hari liburan saya besok, bisa menyenangkan dini dan mengenyangkan perut saya yang sudah memanggi-mangil otak2 cumi di Melayu Square.

Tulisan ini saya ikutkan dalam acara Wisata Kuliner Aduk yang dimeriahkan oleh PakDe Cholik di Surabaya.


***

Untuk sahabat tercinta mohon maaf sebelumnya karna beberapa hari kedepan mungkin saya tidak bisa BW karna saya mau menepati janji pada Dini yang terakhir yaitu jalan-jalan cari makan dan belanja ( bila isi kantong mencukupi heheheh ).

Selamat liburan, sehat selalu dan salam hangat dari Bintan-Riau

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes