Massa Keluhkan Panasnya Suhu Lintasan

Meski berhasil meraih juara dua di Grand Prix Bahrain, Felipe Massa, masih memiliki 'ganjalan'. Pembalap Ferrari itu mengeluhkan panasnya lintasan Bahrain International Circuit hingga berpengaruh pada penguapan bahan bakar.

Massa menceritakan bagaimana ia mengawali balapan Minggu 14 Maret 2010 dengan cukup baik. Namun, di tengah balapan, mobil F10 yang dikendarainya mulai bermasalah.

"Tiba-tiba saya memiliki masalah dalam kaitannya dengan suhu di dalam mobil dan temperatur yang membuat konsumsi besar di bahan bakar," keluh Massa selepas balapan seperti dilansir ITVF1.

"Jadi saya mulai menghemat bahan bakar di 25 lap terakhir bahkan mungkin 30 laps. Sesudah itu tak ada lagi yang bisa dilakukan," tambahnya.

Meski mengalami masalah ini, Massa tetap tampil impresif di GP perdana musim 2010. Padahal pria asal Brasil itu baru saja pulih dari kecelakaan hebat pada Juli 2008 lalu di Hungaria. Ia bersama rekan barunya, Fernando Alonso, memuncaki klasemen sementara.

Alonso berhasil keluar sebagai juara pertama dan berhak atas poin 25. Sedangkan Massa yang finish di belakang Alonso, memiliki poin 18. "Balap ini terasa baik dan fantastis untuk kami," kata Massa.• VIVAnews

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes