Universitas Widyatama berdiri pada 2 Agustus 2001, berdasar Surat Keputusan Menteri Pendidikan. Selain memiliki lima fakultas, yakni: Fakultas Ekonomi, Fakultas Bisnis & Manajemen, Fakultas Teknik, Fakultas Bahasa, Fakultas Disain Komunikasi Visual, Widyatama menyelenggarakan Program Magister Manajemen (S2) dan Program Pendidikan Profesi Akuntansi/PPA. Bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang benar-benar memiliki daya saing. Konsistensi Universitas Widyatama dalam bidang pendidikan adalah dengan mewujudkan suatu sistem pelayanan pendidikan dengan standard ISO-9001: 2000
Kami mencari kandidat yang professional dan berkualitas yang dapat mendukung Visi & Misi Universitas Widyatama untuk mengisi posisi:
DOSEN
Persyaratan:
- Warga Negara Indonesia (melampirkan Kartu Tanda Penduduk).
- Usia : S2 Maks 35 thn dan S3 maks 45 thn.
- Pendidikan Min. S2 Bidang Studi Akuntansi (melampirkan fotokopi ijazah & Transkrip lengkap)
- Score TOEFL > 500 (dibuktikan dengan melampirkan fotokopi sertifikat pelaksanaan TOEFL)
- IPK min ? 3.00 (melampirkan transkrip)
- Tidak sebagai Dosen Tetap di Perguruan Tinggi Negeri/ Swasta lain.
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat baik sebagai PNS maupun sebagai pegawai swasta, dengan melampirkan surat referensi bagi yang pernah bekerja.
Lamaran diterima selambat-lambatnya 10 hari setelah iklan ini dimuat, ditujukan ke:
Bagian Kepegawaian
Universitas Widyatama
Gedung Rektorat Lt. III
Jl. Cikutra No. 204 A Bandung – 40125
E-mail : kepegawaian@widyatama.ac.id