Hewlett-Packard Pastikan Akan Beli Palm

Pembeli Palm ternyata bukan Lenovo, seperti sempat ramai disebut-sebut. Adalah Hewlett-Packard (HP) yang akhirnya akan mengakuisisi perusahaan smartphone itu.

Demikian terungkap dalam keterangan tertulis HP yang dikutip detikINET dari Gadgetell, Kamis (29/4/2010). Nilai transaksi itu diperkirakan mencapai USD 1,2 miliar.

HP pun tampaknya kepincut dengan sistem operasi webOS yang dimiliki Palm. "Sistem operasi inovatif dari Palm menyediakan platform yang ideal untuk mengembangkan strategi mobilitas HP," tutur Todd Bradley, Executive Vice President, Personal Systems Group dari HP.

Jon Rubinstein, Chairman dan CEO Palm pun turut menyuarakan optimismenya atas transaksi ini. Pria yang akan tetap memimpin Palm pasca transaksi ini berharap jaringan global HP akan membantu menumbuhkan webOS.

Dari transaksi ini, pemegang saham Palm akan menerima USD 5.70 untuk setiap lembar saham. Transaksi ini diperkirakan akan selesai pada 31 Juli 2010.detik

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes