GM Kenalkan Captiva Terbaru di Paris

General Motors (GM) menyatakan akan memperkenalkan Chevrolet Captiva terbaru di Paris Motor Show akhir September ini. Sport utility vehicle ini akan menjadi salah satu dari empat mobil perdana milik Chevrolet.

Dalam keterangan resmi GM, Senin 13 September 2010, Captiva akan hadir dengan wajah baru dengan menambah penampilan lebih sporty. Chevrolet juga menambah berbagai perangkat, termasuk pada transmisi dan mesin.

Captiva akan hadir menggunakan sistem all wheel drive dengan fitur active-on-demand yang mampu mendistribusikan daya sesuai kebutuhan secara otomatis. Sementara interiornya tetap mempertahankan tiga baris bangku bergaya teater yang mampu menampung tujuh penumpang dewasa.

Khusus di pasar Eropa, Chevrolet menyediakan empat mesin terbaru dengan standar transmisi manual dan otomatis 6 tingkat kecepatan. Dua pilihan mesin bensin (2.4 liter dan 3.0 liter) serta dua mesin turbodiesel (2.2 liter). Mesin-mesin ini diklaim lebih efisien dan lebih bertenaga.

Mesin bensin 3.0 liter berkonfigurasi V6 berteknologi direct-injection dan variable valve timing. Mesin ini sanggup mengeluarkan tenaga 258 hp.

Mesin bensin lainnya memiliki kapasitas 2.4 liter DOHC dengan variable valve timing yang mampu mengekstrak tenaga hingga 171 hp. Sedangkan mesin baru turbodiesel 2.2 liter common-rail akan tersedia dalam dua pilihan yang masing-masing memiliki output 163 hp dan 184 hp.

Chevrolet Captiva baik dengan mesin turbodiesel 2.2 liter maupun mesin bensin 2.4 liter, keduanya tersedia dalam pilihan konfigurasi sistem penggerak front wheel drive dan all wheel drive. Sasis Captiva baru telah dikembangkan menjadi lebih dinamis saat melewati tikungan sehingga lebih nyaman dikendarai. Semua itu karena adanya fitur Electronic Stability Control (ESC), Traction Control System (TCS), dan Brake Assist System (BAS). Selain itu, Captiva juga dilengkapi fitur Hill Start Assist (HSA) yang mencegah kendaraan meluncur mundur, terutama saat berhenti di tanjakan.vivanews

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes