Beckham Dan Brad Pitt Terancam Kehilangan Villa Mewahnya di Dubai

David Beckham dan pasangan selebritis Hollywood Brad Pitt-Angelina Jolie bakal kehilangan villa mewahnya di Dubai, Uni Emirat Arab. Ini terjadi karena ada utang yang tak terkendali di sektor properti Dubai. Di masa depan utang itu juga bakal mengganggu keseimbangan ekonomi.

Sejak Jumat, pembelian properti di seluruh dunia menurun setelah Nakheel, pengembang real estate milik pemerintah Dubai terlilit utang. Kabarnya mereka tidak mampu membayar utangnya yang mencapai US$ 64,38 miliar.

Kejatuhan Nakheel ini tidak diperkirakan sebelumnya. Pada 2002, Nakheel mampu menjual 2000 unit villa mewahnya hanya dalam waktu satu bulan. Hal itu sempat membuat iklim investasi di Dubai meningkat.

Penjualan itu berhasil mengundang beberapa artis Hollywood dan binatang sepakbola, antara lain Beckham dan Michael Owen untuk membeli villa. Keduanya menyempatkan diri berkunjung ke Dubai saat pulang usai mengikuti ajang Piala Dunia 2002 di Korea Selatan dan Jepang.

Nasi sudah menjadi bubur. Nakheel tidak bisa membayar hutangnya sehingga pembangunan sedikit tersendat. Kabarnya akibat berhentinya pembangunan ini, investasi properti di dubai menurun drastis. Supaya bisa mempercepat pembayaran utang pemerintah Dubai berencana menjual beberapa aset Nakheel. Rencananya pemerintah Dubai bakal meminta bantuan dunia untuk meringankan beban ini.

“Pemerintah sudah tidak bisa membayar utangnya. Itulah kenapa kami meminta uluran tangan kepada pihak lain. Jika ini tidak dilakukan, investasi di Dubai akan mendapat respon negatif dari penanam modal. Namun secara keseluruhan kami masih percaya kepada pemerintah,” kata peneliti dari grup Eurasia. (rileks)


 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes