Kepala Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional XII, Drs Dede Djunaedy MSi kepada wartawan di Pekanbaru kemaren mengatakan dari informasi, kemungkinan kuota yang disetujui masuk dalam formasi 2011 ini tidak lebih banyak dibandingkan tahun lalu.
Hanya saja, usulan yang masuk dari Riau sudah cukup banyak, tetap saja persetujuannya di Kementerian PAN dan Reformasi. Juli nanti kemungkinan baru bisa diketahui berapa formasi dan formasi apa saja yang dibuka perekrutannya oleh daerah.
Dia mengatakan, seluruh pengajuan usulan merupakan hak kabupaten/kota termasuk provinsi yang diinput dari Satuan kerja (Satker) masing-masing. Pasalnya keperluan tenaga pegawai hanya diketahui Satker untuk memperlancar pelayanan dan kinerja.
Jenis formasi yang dibuka juga sesuai dengan keperluan, dimana tren saat ini tenaga pendidikan serta tenaga kesehatan masih tetap menjadi prioritas. Sementara itu, daya minat masyarakat menjadi PNS juga masih tetap besar.(rp)-riau.go.id