Jazz Dongkrak Penjualan Honda

Honda meraih penjualan mobil sebesar 5.179 unit di seluruh Indonesia pada Maret 2010. Penjualan ini meningkat 17 persen bila dibandingkan bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 4.431 unit. Hal itu didukung oleh peningkatan penjualan Jazz, New CR-V, dan Freed.

Honda Jazz menjadi penyumbang penjualan terbesar bagi Honda pada bulan lalu. Maret lalu, Jazz meraih penjualan 1.649 unit, meningkat sebesar 20 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya 1.373 unit.

Sementara itu, New Honda CR-V yang baru diluncurkan pada 18 Februari, berhasil mencatat penjualan 1.620 unit, atau meningkat 10 persen.

“Hampir semua model dari produk Honda mengalami peningkatan penjualan pada Maret ini," kata Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor Jonfis Fandy dalam keterangannya, Senin 5 April 2010. "Kami berharap peningkatan ini bisa terus berlanjut pada bulan-bulan berikutnya."

Produk MPV terbaru dari Honda, yaitu Freed, juga terus menunjukkan angka penjualan yang tinggi. Selama Maret, Freed telah terjual sebanyak 1.234 unit di Indonesia. Meningkat sebesar 22,5 persen dibanding penjualan bulan sebelumnya.

Pada segmen sedan, Honda Accord juga mengalami peningkatan penjualan signifikan, yaitu 160 unit, atau meningkat sebanyak 91 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya terjual 84 unit.

Sedan Honda lainnya, yaitu New Honda Civic juga mengalami peningkatan penjualan. Selama Maret telah berhasil terjual sebanyak 265 unit, meningkat sebanyak 37 persen. Sementara All New Honda City mencatat penjualan sebesar 251 unit pada Maret lalu.vivanews

 
Informasi-Informasi Saja Copyright © 2009 - 2013, Designed by Bie Themes